Langsung ke konten utama

Laptop Asus Zenbook 14X OLED SPACE EDITION

Ternyata ada ya laptop yang bisa dibawa langsung ke luar angkasa, hal ini saya ketahui saat ASUS menghadirkan Zenbook 14X OLED SPACE EDITION di Indonesia. Saya sebelumnya sudah mengetahui akan sedikit informasi mengenai laptop ini saat melihat salah satu youtuber yang berkesempatan untuk mencicipi lebih awal laptopnya. Zenbook Space Edition hadir untuk merayakan 25 tahun hadirnya laptop ASUS yang pernah melakukan perjalanan misi  ke luar angkasa. Jadi ceritanya di tahun 1997 hadir laptop pertama ASUS P6300 dan di tahun berikutnya ini laptop terpilih untuk misi di stasiun luar angkasa MIR.


Hebatnya lagi, ini laptop mampu bertahan di lingkungan gravitasi mikro yang penuh dengan radiasi kosmik selama 600 hari tanpa masalah lho. Salut banget dengan inovasi teknologi yang terus dikembangkan, termasuk dengan rancang bangun yang berkualitas tinggi hingga mampu ke luar angkasa.

Saat launcing beberapa hari lalu, hadir juga Rizky Febian dan Tasya Kamila yang sudah merasakan kehebatan dari ASUS Zenbook SPACE EDITION, apalagi untuk seorang musisi yang begitu detail akan banyak hal, maka kehadiran laptop yang spesial ini makin turut serta menyempurnakan karya-karyanya. Makin meriah di hari yang spesial di tgl 15 September 2022 bertepat di The Ballroom at Djakarta Theater seorang Rizky Febian hadir menghibur dengan lagu-lagu hitsnya. Saya juga makin terpukau saat awal masuk dengan dihadirkannya nuansa luar angkasa, serasa seperti astronot yang sedang melayang di luar angkasa. Ingin rasanya melayang bersama Zenbook SPACE EDITION untuk bisa terus produktif sampai luar angkasa.

Sempurna banget ASUS Space Edition Launch yang digelar, apalagi para tamu undangan juga bisa ikutan beberapa challenge dengan hadiah yang luar biasa, termasuk mereka yang ikutan streaming nonton juga bisa ikut merasakan keseruan saat launching yang dilaksanakan dengan juga berkesempatan mendapatkan hadiah.  Salah satu hadiah yang juga ingin banget saya dapatkan yaitu Zenbook Space Editionnya yang bikin kepincut siapapun yang hadir, beruntung banget mereka yang bisa bawa pulang langsung hadiah doorpricenya.



Zenbook 14X OLED SPACE EDITION
Laptopnya sendiri hadir dengan edisi khusus bertemakan luar angkasa yang unik, hadir dengan warna Zero-G Titanium. Ini laptop sudah lolos uji ketahanan ekstrem US Space Systems Command Standard (SMC-S-016A) dimana sudah dilakukan uji operasional pada suhu 61°C dan -24°CHal ini seperti apa yang diungkapkan oleh Jimmy Lin, Regional Director ASUS Southeast Asia bahwa Zenbook SPACE EDITION merupakan perangkat monumental yang juga dibekali fungsi, teknologi, fitur, serta durabilitas terbaik di kelasnya. Laptop ini merupakan bukti konsistensi ASUS terhadap inovasi serta kualitas.

Sudah mengadopsi layar sentuh dengan resolusi 4K yang dilengkapi dengan beragam fitur, teknologi serta inovasi yang menghasilkan layar yang mampu menampilkan warna yang begitu akurat dan tidak merusak kesehatan mata. 

Makin istimewa dengan adanya fitur bernama ZenVision, yaitu sebuah layar berukuran 3,5 inci yang berada tepat di balik layar utama laptop ini. Zenvision ternyata dapat dikustomasi melalui preset dan mode animasi yang telah disediakan, pastinya bikin Zenbook 14X OLED SPACE EDITION makin terlihat beda dan futuristik.

Secara tampilan udah keren banget ya, tentunya harus didukung juga dengan spesifikasi yang istimewa. Laptop ini ditenagai oleh 12th Gen Intel® Core™ H-Series. Dimana varian tertingginya sudah menggunakan prosesor 12th Gen Intel® Core™ 12i9-12900H yang sudah memiliki konfigurasi 14 core dan 20 thread (6 P-core dan 8 E-core) dengan TDP hingga 45W.


Saya sendiri makin dibuat takjub dengan touchpad Zenbook SPACE EDITION yang dilengkapi dengan NumberPad 2.0, dimana fitur yang memungkinkan touchpad berubah menjadi numpad hanya dengan satu sentuhan. Begitu juga dengan kehadiran teknologi keyboard ASUS Ergosense yang memiliki jarak antar tombol yang tepat untuk mengetik, jadi makin betah untuk berlama-lama depan laptopnya karena saking nyamannya.

Untuk ASUS Zenbook SPACE EDITION harganya mulai dari Rp. 26.999.000,- untuk yang Core i7 dengan 16GB RAM. Sedangkan untuk yang Core i9 dengan 32GB RAM dijual dengan harga Rp. 30.999.000,-. Saya merasa sesuai dengan spesifikasi yang ditawarkan, apalagi ini laptop juga sudah dibekali layar berteknologi ASUS OLED. Dimana mampu menampilkan kualits visual dengan warna terbaik dan sempurna. Makin betah ya berlama-lama depan laptop karena ada fitur bernama Eye Care pada ASUS OLED, jadi ingin segera memilikinya dengan segudang fitur yang tertanam pada ASUS Zenbook 14X OLED SPACE EDITION.



Main Spec.

Zenbook 14X OLED SPACE EDITION (UX5401ZAS)

CPU

Intel® Core™ i9-12900H Processor 2.5 GHz (up to 5.0 GHz, 6P+8E cores)

Intel® Core™ i7-12700H Processor 2.3 GHz (up to 4.7 GHz, 6P+8E cores)

Operating System

Windows 11 Home

Memory

32GB LPDDR5

16GB LPDDR5

Storage

1TB M.2 NVMe™ PCIe® 4.0 Performance SSD

Display

14-inch, 4K (3840 x 2400) 16:10, ASUS OLED, 90Hz 0.2ms, 400nits,

DCI-P3 100%, Pantone Validated, VESA HDR True Black

Graphics

Intel® Iris® Xᵉ Graphics

Input/Output

1x HDMI 2.1 TMDS, 1x 3.5mm Combo Audio Jack, 1x USB 3.2 Gen 2 Type-A, 2x Thunderbolt™ 4 supports display + power delivery, Micro SD card reader

Connectivity

Wi-Fi 6E (802.11ax) (Dual band) 2*2 + Bluetooth 5

Camera

720p HD camera with electronic privacy shutter

Audio

Built-in speaker, Built-in array microphone, harman/kardon certified, Dolby Atmos

Battery

63WHrs, 3S1P, 3-cell Li-ion

Dimension

31.12 x 22.11 x 1.59 ~ 1.59 cm

Weight

1.4 Kg

Colors

Zero-G Titanium

Price

Rp 26.999.000 (Core i7 / 16GB RAM)

Rp 30.999.000 (Core i9 / 32GB RAM)

Warranty

2 tahun garansi global dan 1 tahun ASUS VIP Perfect Warranty

Komentar

Postingan populer dari blog ini

IKN Kota Dunia Untuk Semua

Sudah sejak lama saya penasaran, sudah sejauh mana pembangunan Ibu Kota Negara (IKN). Saat kita baca berita, mungkin ada yang masih meragukan akan proses pembangunannya kalau tidak melihat langsung dengan mata sendiri. Dengan adanya para influencer yang langsung menuju pembangunan IKN beberapa saat lalu, semakin banyak dari kita semua termasuk saya yang begitu takjub akan pembangunan IKN yang diperkirakan rampung di tahun 2045, jadi memang benar nyata ya proses pembanguna IKN yang sedang berlangsung saat ini. Temu Influencer Proses Pembangunan IKN Saya sebagai generasi muda begitu antusias akan setiap proses yang berlngsung sampai bisa selesai secara menyeluruh pembanguna IKN yang berada di Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kutai Kartanegara di Provinsi Kalimantan Timur dengan proses pembangunannya saat ini sudah mencapai 56%. Temu Influencer di Kembang Goela Jakarta Beberapa hari lalu, saya dan para influencer lainnya berkesempatan untuk bisa menyimak secara langsung perkembangan IKN ...

cinta sejati dari PRUCinta

Hanya cinta sejati yang bisa, bertahan tanpa mengenal waktu. Ya itu sepenggal lirik dari band element yang masih saya ingat sampai sekarang. Jika kalian membacanya sambil bernyanyi ya mungkin saja kita seumuran nih. Membicarakan cinta memang tidak akan ada habisnya, akan ada ribuan topik yang bisa dibahas dari satu kata cinta. Sampai ada kata-kata hanya maut yang mampu memisahkan cinta kita. Bagi sebagian orang ini mungkin terdengar lebay namun ada juga yang mengaggap ini kata-kata yang sangat puitis sekali.  Peluncuran asuransi jiwa syariah PRUCinta PRUCinta Bukti Cinta Sesungguhnya Selalu ada pengorbanan yang akan kita lakukan terhadap orang-orang yang kita cintai, termasuk juga pengorbanan terhadap keluarga pastinya yang entah apapun itu bentuknya pasti akan dilakukan untuk keluarga tercinta. Salah satu wujud cinta yang nyata yang bisa kita lakukan ternyata bisa lho melalui sebuah produk asuransi, maksudnya apa nih produk asuransi? Jadi saat ini Prudential telah mel...

pulse asisten kesehatan dalam genggaman

Akhir-akhir ini cuaca di Jakarta lagi gak menentu, terkadang hujan deras yang cukup lama lalu besoknya matahari begitu teriknya. Kondisi seperti inilah yang gampang bikin siapapun mudah sakit, apalagi jika kita kurang menjaga kondisi tubuh. Hidup di kota besar yang serba cepat ternyata dapat membuat seseorang mudah stres, kurangnya istirahat dan pola makan yang tidak teratur. Jika hal ini terus menerus dilakukan bukan tidak mungkin seseorang dapat dengan mudah terkena penyakit. Jika sudah sakit maka melakukan hal apapun tentu akan menjadi hal yang tidak mudah dan orang-orang disekitar kita juga akan terkena dampaknya seperti harus membelikan obat atau bahkan harus menjaga kita yang sakit. Jangan sampai salah mendiagnosa diri sendiri sedang terkena penyakit apa, jika sampai salah justru akan berujung pada kesehatan yang semakin buruk. Dikehidupan yang semakin modern ini ternyata permintaan layanan kesehatan yang terjangkau semakin tinggi termasuk melalu dunia digital. Untuk itu had...